Senin, 24 Oktober 2016

Ibu Rosidah Penyandang Tumor Ganas, Butuh Uluran Tangan Dermawan

RAJA BASA - Sejak sebelas bulan yang lalu Rosidah (34) Warga Desa Tanjung Gading Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel)  dirongrong oleh penyakit Tumor Ganas yang terjadi pembengkakan di kedua Payudaranya sehingga selain rasa sakit yang diderita dirinya tidak bisa melakukan aktifitas seperti biasa kerena beban pembengkakakn tumor tersebut.

Saat di temui di kediaman Ibu Rosidah yang terserang tumor ganas yang pada saat itu dirinya sedang mengeluhkan rasa sakit yang di deritanya sambil menceritakan proses pengobatan yang sedang dijalani saat ini.


Dalam keadaan tersengal-sengal ibu Rosidah sambil menahan rasa sakit menjelaskan bahwa dirinya sudah melakukan pengobatan sampai ke Rumah Sakit Umum (RSU) Abdul Moeloek untuk minta pertolongan dengan Dokter Ahli agar dirinya segera sembuh yang menggunakan Kartu Badan Penyelenggara Kesehatan (BPJS) namun akhirnya keluarga Rosidah merasa kecewa karena untuk pengobatan penyakit yang dideritanya harus menunggu empat bulan kemudian, 
Pengobatan kami saat ini sedang dibantu oleh Bidan Desa Mas” karena dia yang mengantar kami kerumah Sakait Tanjung Karang tetapi kami di suruh oleh Dokternya menunggu giliran sampai ahir bulan Januari 2017 nanti sementara saya sudah tidak tahan karena rasa sakit dan beban terasa nambah berat” Keluhnya 
Kami sudah disaranka oleh Dokter untuk berobat secara cepat tetapi harus menjadi Pasien Umum yang biaya Oprasinya senilai 40 Juta kata Dokternya, kalau sepeti itu kami tidak mampu untuk sekarang kami makan saja susah belum mengurus anak Sekolah” Isak Rosidah sambil menghapus air matanya,


Kepala Desa (Kades) Desa Tanjung Gading Kecamatan Rajabasa Lamsel Ali Nurdin saat ditemui dirumahnya membenarkan bahwa warganya Siti Rosidah saat ini sedang menderita penyakit Tumor Ganas yang ada benjolan besar di Payudara, 
Betul Mas” warga saya yang bernama Siti Rosidah saat ini sangat membutuhkan uluran tangan Dermawan untuk biaya pengobatan penyakitnya karena kelurga korban ini memang keluarga kurang mampu” Jelas Ali


Dan saya berharap dengan adanya pemberitaan ini pihak Pemerintah Daerah (Pemda) Lamsel atau Donatur yang lain dapat dapat membantu untuk meringankan penderitaan keluarga ibu Siti Rosidah” Tutupnya,(Din)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TERKINI